Rangkaian Turnamen Gateball di TWC Prambanan
Rangkaian turnamen Gateball tingkat nasional diselenggarakan di Lapangan Siwa, kompleks Taman Wisata Candi (TWC) Prambanan, dari tanggal 5 sampai 10 November 2022. Agenda ini diselenggarakan oleh Pengurus Daerah (Pengda) Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) DI Yogyakarta dan bekerja sama dengan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko.
Ada tiga agenda turnamen tingkat nasional yang diselenggarakan di TWC Prambanan ini, yaitu, Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Gateball, Turnamen Jogja Istimewa Open dan Prambanan Open. Event nasional ini akan menyemarakkan event sport tourism yang masif berkembang era pascapandemi. Kombinasi antara aktivitas olahraga dengan wisata ini bisa menjadi salah satu faktor mengakselerasi potensi untuk mendatangkan wisatawan ke destinasi wisata, terutama destinasi cagar budaya.
Kerjurnas Gateball 2022 dibuka oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Persatuan Gateball Seluruh Indonesia, Ketua Pergatsi DIY Gatot Saptadi, Direktur Operasi dan Pengembangan Infrastruktur PT TWC Mardijono Nugroho dan GM TWC Unit Prambanan AY Suhartanto.
Sebagai pengelola kawasan zona II TWC Prambanan, PT TWC ikut mendorong upaya akselerasi event sport tourism di kawasan cagar budaya Warisan Dunia dari UNESCO ini. Aktivitas sport tourism di TWC Prambanan, akan menggaungkan semangat pelestarian yang beriringan dengan upaya memasyurkan destinasi bercorak cagar budaya, terutama ke generasi muda Indonesia.

Menjamin keselamatan dan kesehatan tenaga kerja merupakan tanggung jawab semua pihak. Upaya pencegahan kecelakaan kerja yang berimbas pada keselamatan tenaga kerja serta kerugian yang akan dialami oleh perusahaan, diharapkan bisa memitigasi risiko yang timbul di lingkungan kerja. PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management (IDM) berkolaborasi dengan Pemadam Kebakaran […]

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko berkolaborasi dengan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk untuk melestarikan nilai-nilai monumental Borobudur melalui pengembangan Museum yang berada di Kampung Seni Borobudur (KSB). Pemimpin Wilayah BNI Kantor Wilayah 17 Yogyakarta Ariyanto Soewondo Geni bersama Direktur PT Taman Wisata Borobudur (TWB) secara seremonial memulai kolaborasi dalam pelestarian […]