Team Gateball TWC Ikuti Turnamen Gateball Jateng Cup Seri VII
Team Gateball PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Persero) ikut berkompetisi dalam turnamen Gateball Jateng Cup VII yang di selenggarakan di Lapangan Sekolah Polisi Negara (SPN) Purwokerto, Sabtu (30/06).
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko dalam ajang turnamen Gateball ini mengikutkan empat team Gateball dari masing-masing unit kerja, diantaranya dari Kantor Pusat TWC menghadirkan satu team, Unit TWC Borobudur dua team dan Unit TWC Prambanan satu Team. Ujar Kepala Divisi Pengembagan Bisnis & Investasi Taman Wisata Candi Sugiharto yang juga sekaligus turut serta mendampingi team Gateball TWC.
Lebih lanjut Sugiharto mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada team Gateball TWC yang telah mengikuti Turnamen Gateball Jateng Cup Seri VII dan mengucapkan terima kasih Kepada Management TWC yang sudah mempercayai dan mengirimkan Team Gateball TWC untuk bisa berkompetisi dan kedepan bisa berlaga di lain tempat.
Sugigarto berharap event-event seperti ini bisa di selenggarakan di TWC sehingga PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko bisa dikenal di tingkat Nasional maupun International.
Sugiharto juga menargetkan Team Gateball TWC menjadi team gateball Mendunia, sehingga PT TWC dan team Gateball TWC bisa dikenal di tingkat Nasional dan Internasional.
Turnamen Gateball Jateng Cup Seri VII ini di ikuti 32 regu yang berasal dari 11 Kabupaten/kota se-Jateng
Menteri BUMN Erick Thohir kunjungi kawasan Borobudur untuk memastikan perkembangan transformasi yang bertujuan menjadikan situs warisan dunia ini sebagai destinasi wisata spiritual, budaya, dan edukasi kelas dunia. Erick Thohir menekankan setelah pengelolaan diberikan kepada Injourney melalui Perpres Nomor 101 Tahun 2024 tentang Tata Kelola Kompleks Candi Borobudur sebagai upaya penataan dan pelestarian cagar budaya Indonesia. […]
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management (IDM) menggelar aktivitas seru bertajuk Vakansi Ria: Kebaya Bercerita pada hari Rabu (24/7/2024) di pelataran Keraton Ratu Boko, Sleman, Yogyakarta. Kegiatan ini dihadirkan untuk memeriahkan Hari Kebaya Nasional serta mengajak insan muda untuk berwisata sambil menggunakan kebaya dan wastra ke destinasi cagar […]