Pisah Sambut Direktur Utama PT TWC
Suasana kekeluargaan terpancar pada acara pisah sambut Direktur Utama PT TWC di The Manohara Hotel Yogyakarta, Sabtu (28/1/2023). Acara ramah tamah ini yang diikuti oleh jajaran Komisaris, Direksi dan Manajer PT TWC.
Direktur Utama PT TWC periode 2020 – 2023, Bapak Edy Setijono berpamitan dengan keluarga besar PT TWC. Dalam sambutannya, Edy Setijono berterima kasih atas kepercayaan dan kerjasama yang telah dilakukan sepanjang 7 tahun kepemimpinannya ini. Dirinya berharap PT TWC bisa berkembang lebih baik lagi di masa kepemimpinan Ibu Febrina Intan.
Direktur Utama PT TWC periode 2023 – 2028, Ibu Febrina Intan memohon doa restu dalam mengemban amanah untuk mengelola dan mengembangkan destinasi heritage di Indonesia.
Acara ini diikuti oleh jajaran Komisaris, Direksi dan Manager PT TWC. Para tamu undangan juga dihibur oleh penampilan spesial pertunjukan Dramatari Roro Jonggrang yang diluncurkan PT TWC pada tahun 2018 silam.
Terima kasih kepada Bapak Edy Setijono atas dedikasi dan pengabdiannya selama mengemban tugas di PT TWC dan selamat bergabung Ibu Febrian Intan.

Menjamin keselamatan dan kesehatan tenaga kerja merupakan tanggung jawab semua pihak. Upaya pencegahan kecelakaan kerja yang berimbas pada keselamatan tenaga kerja serta kerugian yang akan dialami oleh perusahaan, diharapkan bisa memitigasi risiko yang timbul di lingkungan kerja. PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management (IDM) berkolaborasi dengan Pemadam Kebakaran […]

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko berkolaborasi dengan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk untuk melestarikan nilai-nilai monumental Borobudur melalui pengembangan Museum yang berada di Kampung Seni Borobudur (KSB). Pemimpin Wilayah BNI Kantor Wilayah 17 Yogyakarta Ariyanto Soewondo Geni bersama Direktur PT Taman Wisata Borobudur (TWB) secara seremonial memulai kolaborasi dalam pelestarian […]