Pemeriksaan Gigi dan Mulut Karyawan Taman Wisata Candi Prambanan
Taman Wisata Candi Prambanan bekerjasama dengan Dental Rescue RSGM Universitas Muhammadiyah Yogyakarta menyelenggarakan pemeriksaan gigi dan mulut bagi karyawan dan keluarga hari ini Minggu 4 Februari 2018.Pemeriksaan dilakukan oleh 25 orang Tim Dental Rescue RSGM UMY.
” Pemeriksaan gigi dan mulut bagi karyawan dan keluarga di Taman Wisata Candi Prambanan ini adalah gagasan dari General Manager yang lalu pak Pujo Suwarno, memberikan fasilitasi kepada teman – teman karyawan dalam rangka pemeliharaan kesehatan terutama kesehatan gigi dan mulut.Saya sangat berterima kasih kepada pak Pujo Suwarno yang mempunyai gagasan ini. Jadi ini merupakan salah satu bentuk sinergi kita dengan dunia pendidikan.Kita memfasilitasi mereka untuk bisa praktek di lapangan dan bagi kita juga mempunyai manfaat pemeliharaan kesehatan bagi karyawan beserta keluarganya.” Demikian disampaikan oleh General Manager Taman Wisata Candi Prambanan Aryono Hendro.
” Ke depan nantinya akan kita evaluasi, kalau nanti sangat bermanfaat akan kita usulkan untuk dapat dikembangkan mungkin tidak hanya di unit Prambanan ini tapi mungkin secara korporasi, mungkin bisa dimanfaatkan kerjasama yang baik ini.” tambah Aryono Hendro.
” Kita juga tidak menutup kemungkinan juga akan bekerjasama dengan fakultas lain dari perguruan tinggi lain yang mungkin kita bisa kerjasamakan di unit Prambanan ini. Jadi sinergi antara unit Prambanan dengan dunia pendidikan akan ada kemanfaatan sebagai program kita BUMN Hadir Untuk Negeri.Harapannya dengan sinergi ini akan terbangun kegiatan – kegiatan positif terutama yang dapat dimanfaatkan bersama antara dunia pendidikan maupun kita sebagai BUMN korporasi.” pungkas Aryono Hendro.
Sementara itu Wening, salah seorang karyawan yang diperiksa kesehatan giginya menyambut positif program ini.
” Ini program yang bagus.Kedepannya juga bagus agar kita karyawan itu terdeteksi secara dini kesehatannya. Harapannya ini bisa rutin paling tidak 6 bulan sekali agar karyawan sehat semua dqn semakin produktif dalam bekerja. ” kata Wening

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management berkomitmen mendorong penerapan Environmental, Social, Governance (ESG) di lingkungan kerjanya. Penerapan ESG mencakup berbagai aspek yang mempengaruhi keberlanjutan jangka panjang dan tanggung jawab sosial perusahaan, termasuk dampak lingkungan, kesejahteraan sosial, dan tata kelola yang baik. Hal ini diungkapkan pada acara Focus Group […]

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-50 pada Minggu, 20 April 2025. Perayaan ulang tahun emas ini akan menampilkan ragam aktivitas menarik bertajuk Pesta Rakyat Nusantara yang digelar dari tanggal 18–27 April 2025. Rangkaian kegiatan ini diprediksi akan dikunjungi oleh 200 ribu pengunjung selama kegiatan berlangsung. Pesta Rakyat Nusantara merupakan […]