Dirut TWC Tinjau Wahana Interaktif Petualangan Raka di Museum Samudra Raksa
Dirut TWC Edy Setijono Tinjau Wahana Interaktif Petualangan Raka di Museum Samudra Raksa Borobudur, ” Kita Ingin Agar Anak – Anak Bangga Sebagai Bangsa Indonesia Yang Jaya di Maritim ”
Musim Libur Lebaran 2018 ini ada wahana baru berupa Sinema Interaktif Petualangan Raka di Museum Samudraraksa Borobudur.
” Ini adalah proses kita melakukan revitalisasi atas Museum Samudraraksa yang sudah kita miliki sejak tahun 2004. Disitu ada masterpiecenya berupa replika kapal Samudraraksa yang berhasil kita layarkan tahun 2003 – 2004. Ini adalah hal yang fenomenal karena bisa kita layarkan hingga ke Ghana di Afrika. Sekarang kita buatkan versi digitalnya supaya pengunjung dapat lebih memahami lagi, lebih tahu lagi tentang Kapal Samudraraksa. ” kata Edy Setijono.
Dalam museum ini terpasang panel video sepanjang 114 meter.
“Proses digitalisasi ini kemudian kita rancang dan ini menjadi model dari revitalisasi Museum Samudraraksa. Sekarang dalam bentuk digital yang memiliki panel video sepanjang 114 meter yang mungkin ini adalah panel video terpanjang di Indonesia. ” tambah Edy Setijono
Diharapkan melalui wahana ini anak – anak akan lebih mengenal sejarah kemaritiman Indonesia dan bangga sebagai bangsa Indonesia.
” Harapan kami supaya anak – anak kita bisa lebih mengenal lagi tentang sejarah kemaritiman bangsa kita dan dia memiliki kebanggaan sebagai bangsa Indonesia yang memang jaya di maritim sejak waktu yang lampau. ” terangnya.
Setelah masa libur Lebaran ini, TWC akan melakukan evaluasi dan memberikan kelengkapan – kelengkapan pada wahana ini, dan bulan Agustus akan dilakukan grang launching Wahana Interkatif Petualangan Raka di Museum Samudra Raksa Borobudur.
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (TWC) menghadiri forum Konferensi Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa 2024 atau Konferensi Para Pihak (COP 29) sebagai pembicara, yang diadakan di Baku, Azerbaijan (16/11/2024). Forum ini mengangkat tema Green World, Intergenerational Climate Action sebagai bagian pertemuan tahunan Konferensi Perubahan Iklim PBB. Di forum tingkat dunia ini, Direktur […]
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management bekerja sama dengan PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) menghadirkan pelatihan intensif bertajuk InJourney Hospitality House (IHH) dari tanggal 13–15 November 2024. Pelatihan ini diikuti oleh 120 pelaku wisata yang terdiri dari 81 mitra usaha YIA, baik pelaku […]