Mariah Carey Akan Tampil dua jam di Candi Borobudur
Konser tunggal Mariah Carey yang di prakasai PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Persero) rencananya akan tampil kurang lebih dua sampai dua setengah jam dengan latar belakang kemegahan Candi Borobudur.
Konser bertajuk Borobudur Symphony Mariah Carey Live in concert dengan latar belakang Candi Borobudur akan di gelar pada 6 November 2018 mendatang dilapangan Lumbini yang berada tidak jauh dari pelataran Candi Borobudur.
“Konser ini singgle, langsung akan di buka oleh Diva Internasional Mariah Carey dengan penampilan penuh kurang lebih sekitar dua sampai dua setengah jam” kata Edy Setijono Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Persero) dalam jumpa pers di kantor Kementerian BUMN, Jl. Medan Merdeka, Jakarta Pusat, selasa (17/07/2018.
Lebih lanjut Edy mengatakan, “Konser Mariah Carey akan di gelar di Pelataran Candi Borobudur, Borobudur itu akan menjadi Background, kita akan bisa membayangkan dengan paduan lighting, Mariah Carey akan menyanyi dengan keindahan Borobudur, karena inilah yang kita harapkan, Borobudur sebagai mahakarya itu akan sangat terlihat anggun menjadi background sebuah pagelaran diva Internasional Mariah Carey, ujarnya.

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-50 pada Minggu, 20 April 2025. Perayaan ulang tahun emas ini akan menampilkan ragam aktivitas menarik bertajuk Pesta Rakyat Nusantara yang digelar dari tanggal 18–27 April 2025. Rangkaian kegiatan ini diprediksi akan dikunjungi oleh 200 ribu pengunjung selama kegiatan berlangsung. Pesta Rakyat Nusantara merupakan […]

Sleman Temple Run (STR) 2025 kembali diselenggarakan di kawasan cagar budaya yang berada di wilayah Prambanan, Sleman, Yogyakarta. STR tahun 2025 ini akan dilaksanakan pada Hari Minggu, 10 Agustus 2025 di kompleks Candi Banyunibo dan akan melewati sejumlah candi-candi di kawasan tersebut, seperti Candi Ijo, Candi Barong, Candi Miri dan Keraton Ratu Boko. Penyelenggaraan tahun […]