TWC Adakan Sosialisasi Terkait Virus Corona Bagi Masyarakat Sekitar Borobudur
Beri pemahaman terkait dengan virus Corona, PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Persero) menggandeng Puskesmas Borobudur melakukan sosialisasi mengenai virus Corona di Balai Desa Borobudur, Sabtu (7/2/2020). Acara ini dihadiri oleh puluhan warga yang berasal dari desa-desa di sekitar Borobudur.
Candi Borobudur yang menjadi salah satu destinasi wisata andalan, menjadi salah satu objek yang banyak dikunjungi wisatawan mancanegara. Hal ini membuat pengelola, khususnya PT TWC untuk menghindari serta menjaga lingkungan tetap kondusif dan aman dari terjangkit virus Corona.
Hal ini membuat PT TWC menggelar agenda sosialisasi ini. Banyaknya informasi yang bias serta rancu dapat menjadikan persepsi salah di mata masyarakat.
“Tujuan dari sosialisasi ini ialah untuk memberi informasi kepada warga supaya masyarakat paham dan mengerti informasi terkait virus Corona. Hal ini agar masyarakat tidak panik. Masyarakat juga tidak perlu khawatir dengan wisman yang hadir di Borobudur.” Ungkap Sekretaris Perusahaan TWC Emilia Eny Utari saat membuka sosialisasi ini.
PT TWC mengupayakan tindakan preventif dalam menghadapi penyebaran virus Corona ini dengan pemeriksaan suhu tubuh bagi wisatawan mancanegara. “Kami upayakan tindakan preventif dengan pengecekan suhu tubuh dengan thermo scanner serta kami sediakan di beberapa titik kawasan Taman Wisata hand sanitizer yang bisa diakses wisatawan.” Kata Emilia.

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management berkomitmen mendorong penerapan Environmental, Social, Governance (ESG) di lingkungan kerjanya. Penerapan ESG mencakup berbagai aspek yang mempengaruhi keberlanjutan jangka panjang dan tanggung jawab sosial perusahaan, termasuk dampak lingkungan, kesejahteraan sosial, dan tata kelola yang baik. Hal ini diungkapkan pada acara Focus Group […]

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-50 pada Minggu, 20 April 2025. Perayaan ulang tahun emas ini akan menampilkan ragam aktivitas menarik bertajuk Pesta Rakyat Nusantara yang digelar dari tanggal 18–27 April 2025. Rangkaian kegiatan ini diprediksi akan dikunjungi oleh 200 ribu pengunjung selama kegiatan berlangsung. Pesta Rakyat Nusantara merupakan […]