Kampung Seni Borobudur Diyakini jadi Magnet Kunjungan ke Kawasan Borobudur
Pembangunan Kampung Seni Borobudur di Dusun Kujon, Kabupaten Magelang, terus menunjukkan progres yang signifikan. Proyek tersebut dibuat bertujuan mendukung pengembangan Destinasi Pariwisata Super Prioritas, Candi Borobudur, yang merupakan salah satu tujuan wisata unggulan Indonesia.
Terletak sekitar 700 meter dari Candi Borobudur, Kampung Seni Borobudur dibangun di lahan seluas 10,74 hektar dan dirancang untuk meningkatkan pengalaman wisatawan dengan berbagai fasilitas yang modern. Untuk sementara, terhitung Juli 2024 seluruh pedagang cenderamata menempati lokasi sementara di dekat bekas kandang gajah kompleks Taman Taman Wisata Candi Borobudur.
Pedagang cenderamata tersebut akan menempati lokasi sementara tersebut selama tiga bulan. Sambil menunggu proses penyelesaian pembangunan Pasar Seni Borobudur yang ada di Dusun Kujon.
Corporate Secretary Group Head InJourney Destination Management Ryan Eka Permana Sakti mengatakan relokasi pedagang ke Pasar Seni Borobudur dirancang tidak hanya memberikan tempat yang lebih layak dan sesuai standar, tetapi juga untuk meningkatkan potensi ekonomi para pedagang. Menurut Ryan, pengunjung ke pasar ini akan tetap tinggi, bahkan berpotensi meningkat seiring dengan promosi dan pengembangan kawasan wisata Borobudur sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP).
“Pasar Seni Kujon merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional yang dirancang untuk menjadi destinasi wisata yang menarik dengan fasilitas yang lebih baik dan akses yang mudah bagi wisatawan. Pemerintah dan PT TWC juga berkomitmen untuk mendukung para pedagang dalam proses adaptasi, termasuk melalui program-program pelatihan dan pemberdayaan menggandeng lebih banyak mitra,” ungkapnya, Kamis (15/8/2024).
Menurutnya, relokasi memungkinkan terciptanya lingkungan jual beli yang lebih tertata dan nyaman. Harapannya pada akhirnya dapat menarik lebih banyak pengunjung dan wisatawan kemudian memberikan pengalaman berbelanja yang lebih baik.
“Dengan demikian, pedagang tidak perlu khawatir akan kehilangan pelanggan, karena Pasar Seni Borobudur justru menawarkan peluang yang lebih besar untuk meningkatkan pendapatan mereka dalam lingkungan yang lebih mendukung dan terorganisir,” pungkasnya.
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management bekerja sama dengan PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) menghadirkan pelatihan intensif bertajuk InJourney Hospitality House (IHH) dari tanggal 13–15 November 2024. Pelatihan ini diikuti oleh 120 pelaku wisata yang terdiri dari 81 mitra usaha YIA, baik pelaku […]
Ratusan umat Hindu dari berbagai daerah mengikuti rangkaian prosesi Abhiseka Samapta Diwyottama Siwalaya di pelataran Candi Prambanan, Yogyakarta, Selasa (12/11/2024). Prosesi peringatan peresmian pembangunan Candi Prambanan yang digelar tiap tanggal 12 November ini merupakan peringatan peresmian pembangunan Candi Prambanan oleh raja Rakai Kayuwangi Pu Dyah Lokapala pada 12 November 856 M. Peringatan Abhiseka Samapta Diwyottama […]