Kolaborasi Pelestarian & Pengembangan Museum Kampung Seni Borobudur
PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko berkolaborasi dengan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk untuk melestarikan nilai-nilai monumental Borobudur melalui pengembangan Museum yang berada di Kampung Seni Borobudur (KSB).
Pemimpin Wilayah BNI Kantor Wilayah 17 Yogyakarta Ariyanto Soewondo Geni bersama Direktur PT Taman Wisata Borobudur (TWB) secara seremonial memulai kolaborasi dalam pelestarian dan pengembangan Museum Kampung Seni Borobudur.
“Kami berterima kasih kepada BNI yang bersama-sama turut memberikan nilai tambah di kawasan melalui kolaborasi pengembangan Museum Kampung Seni Borobudur ini. Dukungan ini diharapkan bisa mendukung kunjungan wisata yang paripurna di Borobudur,” jelas Mardijono Nugroho.
Museum Kampung Seni Borobudur dirancang untuk menjadi titik mula perjalanan wisatawan yang berkunjung ke Candi Borobudur. Museum menjadi titik krusial untuk menunjang pengetahuan wisatawan terhadap histori, pengembangan kawasan dan nilai-nilai universal Borobudur.
Kolaborasi meliputi revitalisasi ruang galeri introduction, ruangan galeri dua yang berisi artefak Borobudur dan ruang galeri tiga yang meliputi pembahasan arsitektur candi dan seputar pengembangan kawasan Borobudur
Pemimpin Wilayah BNI Kantor Wilayah 17 Yogyakarta Ariyanto Soewondo Geni mengatakan bahwa Museum borobudur memiliki peran yang sangat penting, di antaranya meningkatkan pengalaman pengunjung dan memperkaya pengetahuan masyarakat tentang sejarah dan budaya indonesia.
“Pengembangan museum ini menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dari pengembangan kawasan Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) yang dirancang oleh Pemerintah Indonesia. Melalui museum ini, diharapkan bisa memberikan makna dan arti tersendiri, sekaligus mempromosikan peradaban sejarah budaya Indonesia kepada masyarakat lokal maupun internasional,” pungkasnya.

Menjamin keselamatan dan kesehatan tenaga kerja merupakan tanggung jawab semua pihak. Upaya pencegahan kecelakaan kerja yang berimbas pada keselamatan tenaga kerja serta kerugian yang akan dialami oleh perusahaan, diharapkan bisa memitigasi risiko yang timbul di lingkungan kerja. PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management (IDM) berkolaborasi dengan Pemadam Kebakaran […]

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko PT TWC atau InJourney Destination Management mencatat peningkatan signifikan jumlah kunjungan wisatawan selama libur panjang Imlek 2576 Kongzili yang berlangsung pada tanggal 25–29 Januari 2025. Destinasi wisata heritage dan culture ini tetap menjadi tujuan utama wisatawan yang ingin menikmati long weekend di DI Yogyakarta dan Jawa […]