Ribuan Umat Islam Tamanmartani Melaksakan Sholat Idul Fitri di Lapangan TWC
Ribuan Umat Islam Tamanmartani melaksakan Sholat Idul Fitri di Lapangan Rakai Pikatan TWC
2050 umat Islam daerah lingkungan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Persero) hari ini Juma
at, 15 Juni 2018 melaksanakan Sholat Idul Fitri 1439 Hijriyah di lapangan Rakai Pikatan depan Kantor Pusat Taman Wisata Candi.
2050 jamaah ini berasal dari berbagai dusun dari Desa Tamanmartani diantaranya dusun Bogem, Karangmojo, Klurak Kembar dan dusun lainnya yang terdekat dari lapangan Rakai Pikatan, mereka datang dillapangan berbondong bondong bersama sanak keluarganya dari jam 06.00 Wib.
Sholat Idul Fitri 1439 Hijriyah yang di mulai pada pukul 06.30 ini mengambil tema “Peningkatan Iman dan Taqwa kepada Allah SWT Menjamin Kehidupan di Dunia dan Akhirat”, selaku Imam dan Khotip Drs. H Suharto S.Hum, dalam khutbahnya Drs. H Suharto S.Hum mengatakan taqwa sering diartikan takut kepada Allah, takut kalau tidak menjalankan perintah-perintahnya dan takut kalau melanggar petunjuknya jadi taqwa pada hakekatnya mengendalikan diri sendiri meningkatkan imannya.
Lebih lanjut Suharto mengatakan kita dilarang beraktifitas menentang perbuatan syirik seperti memuja tempat-tempat keramat dan meyakini benda-benda keramat.
2050 jamaah ini terdiri dari 1000 jamaah putra dan 1050 jamaah putri, infak sebesar Rp.19.255.600 yang terdiri dari infak putra Rp. 9.568.500 dan infak putri Rp. 9.687.100

PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko atau InJourney Destination Management berkomitmen mendorong penerapan Environmental, Social, Governance (ESG) di lingkungan kerjanya. Penerapan ESG mencakup berbagai aspek yang mempengaruhi keberlanjutan jangka panjang dan tanggung jawab sosial perusahaan, termasuk dampak lingkungan, kesejahteraan sosial, dan tata kelola yang baik. Hal ini diungkapkan pada acara Focus Group […]

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-50 pada Minggu, 20 April 2025. Perayaan ulang tahun emas ini akan menampilkan ragam aktivitas menarik bertajuk Pesta Rakyat Nusantara yang digelar dari tanggal 18–27 April 2025. Rangkaian kegiatan ini diprediksi akan dikunjungi oleh 200 ribu pengunjung selama kegiatan berlangsung. Pesta Rakyat Nusantara merupakan […]